asiajuragan.com – Segera praktikkan!
Kesuburan diartikan sebagai kemampuan seseorang untuk bisa bereproduksi secara alami. Banyak faktor yang memengaruhi kesuburan salah satunya kebiasaan dan gaya hidup. Karenanya, jika kamu menerapkan gaya hidup yang sehat, ini bisa berpotensi meningkatkan kesuburan.
Untuk laki-laki, inilah beberapa kebiasaan sederhana yang bisa meningkatkan kesuburan.
5 Kebiasaan Sederhana Ini Mampu Tingkatkan Kesuburan Laki-laki
1. Kendalikan berat badan
Semakin sehat tubuh, semakin sehat pula sperma. Sebuah studi oleh Harvard School of Public Health menemukan bahwa laki-laki yang kelebihan berat badan 11 persen lebih mungkin untuk memiliki jumlah sperma rendah. Sementara, 39 persen lebih mungkin untuk tidak memiliki sperma sama sekali ketika ejakulasi daripada laki-laki dengan berat badan normal.
Yang lebih buruk, laki-laki yang mengalami obesitas 42 persen lebih mungkin untuk menghasilkan sperma dengan jumlah rendah. Sementara, 81 persen lebih mungkin untuk tidak menghasilkan sperma dibandingkan laki-laki dengan berat badan normal.
2. Jauhi rokok
Merokok tidak hanya mempengaruhi paru-paru, tetapi juga dapat mempengaruhi kesuburan. Dikutip dari laman The Healthy, bagi laki-laki, merokok diketahui mempengaruhi jumlah sperma, gerakan, dan kesehatan sperma secara umum. Metabolit tembakau bahkan dapat ditemukan dalam semen.
Kabar baiknya, kesehatan sperma dapat kembali relatif cepat begitu laki-laki menghentikan aktivitas merokok.
3. Tidur yang cukup
Sebuah studi di Boston University School of Public Health yang melibatkan sekitar 800 pasangan yang mengikuti program kehamilan menemukan bahwa laki-laki yang tidur kurang dari 6 jam dan lebih dari 9 jam tiap malam memiliki kemungkinan 42 persen lebih rendah untuk membuat pasangannya hamil daripada laki-laki yang tidur 7 hingga 8 jam setiap malam.
Para peneliti percaya bahwa ini terjadi karena testosteron yang sangat penting untuk produksi sperma dapat diproduksi ketika laki-laki mendapatkan tidur yang cukup. Sebaliknya, kurangnya tidur dapat menyebabkan ketidakseimbangan hormon, salah satunya meningkatnya kortisol dan menurunnya testosteron.
4. Perbanyak konsumsi buah dan sayur
Tidak hanya bagi perempuan, saat menjalani program kehamilan, laki-laki juga harus banyak makan makanan sehat, salah satunya buah dan sayuran. Sebab, buah dan sayuran mengandung cukup vitamin, mineral, dan antioksidan yang berkontribusi untuk kesehatan sperma secara keseluruhan.
Selain itu, penelitian dalam Arab Journal of Urology juga menemukan bahwa antioksidan dikaitkan dengan kualitas semen yang lebih baik.
5. Kendalikan tekanan darah dan kolesterol
Tekanan darah tinggi dan kolesterol dapat menyebabkan disfungsi ereksi dan dapat menghambat peluang terjadinya kehamilan. Satu studi yang diterbitkan dalam Journal of Clinical Endocrinology and Metabolism menemukan bahwa pasangan yang memiliki kadar kolesterol tinggi secara kolektif membutuhkan waktu paling lama untuk hamil.
Tingginya kolesterol dan tekanan darah salah satunya disebabkan oleh tingginya asupan lemak jenuh dan trans. Selain itu, tekanan darah tinggi dan kolesterol merupakan faktor risiko penyakit kardiovaskular umum. Untuk itu, jika kamu mengalami salah satu atau keduanya, hal ini harus segera diatasi.
Itulah beberapa kebiasaan sederhana yang mampu meningkatkan kesuburan bagi laki-laki. Jadi, yuk segera praktikkan kebiasaan baik di atas untuk meningkatkan kesuburan!
baca juga:5 Metode Kontrasepsi Yang Wajib Diketahui Pasangan Pengantin Baru