BERITA VIRAL

5 Manfaat dari Journaling untuk Lebih Mengenal Diri Sendiri

JURAGANQQLOUNGE – 5 Manfaat dari Journaling untuk Lebih Mengenal Diri Sendiri

Bagi orang yang suka menulis, journaling bisa jadi kegiatan yang menyenangkan. Kita dapat menyalurkan segala perasaan dan pikiran dalam bentuk tulisan. Biasanya, buku harian menjadi media tempat kita menulis ketika ingin melakukan journaling.

Dalam buku tersebut, kita menuliskan banyak hal yang terkait dengan perasaan kita, goals masa depan, kegiatan sehari-hari dan masih banyak lagi. Selain itu, journaling juga cocok untuk dijadikan sebagai salah satu kegiatan bermanfaat untuk mengisi luang.

1. Dapat mengekspresikan perasaan melalui tulisan

Apapun Medianya, Begini 8 Manfaat Utama Menulis Diary Menurut Medis

Beberapa orang mungkin tidak merasa bebas untuk menceritakan segala perasaannya kepada orang lain. Entah itu karena kurang percaya atau mereka belum menemukan orang yang tepat untuk berbagi cerita. Kalau kamu adalah salah itu orang itu, maka journaling bisa menjadi solusi untuk masalahmu tadi.

Melalui journaling, kamu bisa menumpahkan segala perasaan, emosi, dan pikiran tanpa harus merasa khawatir akan respons orang lain. Dalam buku itu, tulislah segala hal yang kamu rasakan. Segala kegundahan, masalah maupun perasaan bahagia.

Kalau kamu merasa nyaman dengan itu, cukup simpan semuanya antara dirimu dan buku harianmu. Tidak perlu bercerita dengan orang lain. Hal ini agar kamu tidak merasa terbebani apabila harus berbagi cerita dengan orang lain.

2. Lebih mengenal diri sendiri

40 Kata-Kata Bijak Keren tentang Tersenyum, Tanda Kebahagiaan - Ragam  Bola.com

Pernah gak kamu merasa kesulitan mengenal diri sendiri? Bahkan kemauan diri sendiri saja juga bingung. Kalau iya, cobalah untuk journaling.

Saat melakukan journaling, tulislah segala kekurangan, kelebihan, hobi, minat, bakat, hal yang kamu suka, hal yang tidak kamu suka, bahkan cerita tentang dirimu sendiri. Tulis semua hal itu dengan sejujur mungkin.

Jangan coba untuk mengubah fakta atau berbohong dengan diri sendiri. Dengan metode ini, kamu bisa mengenal dirimu sendiri lebih dalam melalui berbagai aspek yang bahkan sebelumnya tidak kamu sadari.

3. Meredakan stres dan kecemasan

Kenali Gejala Stres dan Berbagai Masalah Kesehatan yang Mengintai -  Alodokter

Kalau tidak memiliki teman untuk berbagi keluh kesah, maka buku harian bisa jadi teman curhatmu. Daripada memendamnya sendiri, lebih baik kamu melepaskan semua emosi negatif itu agar tidak menjadi bumerang bagi diri sendiri.

Melalui menulis, kamu akan melepaskan segela emosi negatif yang selama ini terpendam. Hal itu akan membantu untuk membuatmu merasa lebih baik. Sebab, perasaan maupun emosi negatif yang tadi kamu rasakan akan tersalurkan melalui untaian kalimat yang kamu tulis.

4. Merekam perkembangan pada diri sendiri

Journal là gì mà người người, nhà nhà mê tới vậy! thejournalthings

Tau gak kalau dengan journaling, kamu bisa merekam perkembangan pada diri? Hal ini dikarenakan aktivitas journaling yang mendorong kita menulis banyak hal yang telah kita alami. Baik itu berupa emosi, perasaan, kegiatan sehari-hari, pencapaian hidup, sampai dengan goals masa depan.

Kemudian, saat membuka kembali lembar-lembar kertas yang menjadi tempat mencurahkan berbagai peristiwa dalam hidup, kita akan sadar kalau ternyata sudah banyak perkembangan yang terjadi. 5 Manfaat dari Journaling untuk Lebih Mengenal Diri Sendiri

Misalnya, dulu kamu pernah bermimpi untuk kuliah di luar negeri, lalu kamu menulis mimpi tadi di buku harian. Saat mimpi itu tercapai, kamu akan sadar kalau ternyata impian itu sudah menjadi kenyataan.

5. Memperbaiki mood yang buruk

Sedang Bad Mood? Lakukan 10 Cara Mudah Ini Agar Merasa Lebih Baik -  Tribun-medan.com

Aktivitas journaling bisa menjadi salah satu cara untuk mengatasi mood yang buruk. Ada kalanya kita merasa tidak bisa menceritakan apa yang sedang kita rasakan kepada orang lain. Atau, bisa saja kita terlalu takut bercerita karena tidak ingin dihakimi.

Apabila kamu merasakan itu, buku harianmu siap menjadi teman yang bisa diandalkan. Ketika menulis di buku harian, kamu tidak perlu merasa kurang nyaman atau takut untuk bercerita. Sebab, buku harianmu tidak akan menghakimi maupun mengkritik apa yang kamu rasakan.

Itu hanya akan jadi teman curhat yang mendengarkan perasaanmu tanpa bisa menghakimi sama sekali. Manfaat lainnya, kamu juga akan merasa lega setelah menumpahkan emosi dan perasaan negatif yang tadinya menjadi penyebab bad mood yang kamu rasakan.

Tidak hanya sebagai aktivitas untuk mengisi waktu luang, ternyata journaling juga memiliki banyak manfaat yang bagus untuk kesehatan mental. Jadi, setelah membaca artikel ini, apakah kamu tertarik untuk mencoba journaling?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *