BERITA UNIK

5 Tips agar Bahagia Bertahan Lama meski Sumbernya Telah Berlalu

JURAGANQQLOUNGE – 5 Tips agar Bahagia Bertahan Lama meski Sumbernya Telah Berlalu

Berusaha memperpanjang kebahagiaan itu gak salah, lho. Sebab, rasa bahagia memberikan energi positif untuk kita menjalani hari. Kita menjadi lebih semangat dan optimis tentang apa pun. 

Sedang bila kebahagiaan cepat surut, perasaan negatif yang tertinggal malah bisa lebih kuat. Sesuatu yang semula bikin kita senang sekali dengan segera kehilangan arti pentingnya dalam hidup kita. Perubahan suasana hati secara drastis seperti ini dapat membuat kita tambah murung di bandingkan sebelum suatu kabar bahagia menghampiri.

Bahagia setiap saat mungkin sulit karena kita juga dapat bersedih oleh berbagai hal. Akan tetapi bila rasa senang yang mendalam bisa bertahan lebih lama tentu sedih sesekali tak terasa sebagai masalah besar. Tips agar bahagia bertahan lama bisa kamu simak di artikel ini, ya.

1. Jangan di simpan sendirian

5 Tips agar Bahagia Bertahan Lama meski Sumbernya Telah Berlalu

Sayang sekali kalau kebahagiaan kita cuma di pendam. Meski rasanya tetap membahagiakan, nanti surut lebih cepat daripada yang semestinya. Misalnya, kebahagiaan karena kita mencapai prestasi yang besar.

Rasa bahagia yang di simpan sendiri justru bikin pencapaian itu seperti bukan hal yang hebat. Kita tetap merasa senang, tetapi rasa bangga terhadap kemampuan serta kerja keras diri tidak sebesar seharusnya. Sebentar saja muncul perasaan bahwa prestasi itu biasa-biasa saja seakan-akan semua orang pasti bisa meraihnya.

Jangan sebut hal tersebut sebagai bukti sifat rendah hati sebab kita terlalu mengecilkan kemampuan diri serta kerja keras selama ini. Jika kita membagikan kabar bahagia itu pada orang-orang yang tepat, mereka akan menambah keyakinanan bahwa kita layak untuk pencapaian tersebut. Tanpa bermaksud menyombongkan diri atau haus akan pengakuan, kita butuh apresiasi dari orang lain dan ikut bahagianya mereka menambah kebahagiaan diri.

2. Tidak berlebihan dalam merayakannya

5 Tips agar Bahagia Bertahan Lama meski Sumbernya Telah Berlalu

Sekalipun apa yang membuat kita bahagia perlu di kabarkan pada orang lain khususnya yang dekat hubungannya, gak usah lebay dalam merayakannya. Rasa bahagia itu seperti air. Jika kita menumpahkan semuanya ke satu wadah, tidak ada lagi air yang tersisa dalam teko di tangan.

Perayaan yang berlebihan kerap kali menghabiskan terlalu banyak uang, waktu, dan energi. Baik bokek maupun capek yang di rasakan kemudian menggerus kebahagiaan diri. Pun hebohnya perayaan atas satu sumber kebahagiaan bikin kita seperti lupa pada sisi lain dari hidup yang kurang baik. 5 Tips agar Bahagia Bertahan Lama meski Sumbernya Telah Berlalu

Masalah-masalah itu memang tak perlu di pikirkan sepanjang waktu. Berbahagia dulu juga salah satu cara untuk memampukan kita melihat serta mengatasi ragam persoalan dengan lebih baik. Namun setelah perayaan yang sangat meriah atas suatu kebahagiaan, keharusan buat menghadapi lagi problem-problem lama membuat kita seperti terjatuh dari ketinggian.

3. Temukan makna yang lebih dalam dari kebahagiaan itu

5 Tips agar Bahagia Bertahan Lama meski Sumbernya Telah Berlalu

Penyebab kebahagiaan jelas, misalnya kita resmi menduduki posisi yang lebih tinggi di kantor. Artinya, kita kian di perhitungkan di antara karyawan-karyawan lain dan secara penghasilan tentu lebih baik. Namun bila kita memaknai kenaikan jabatan tersebut sebatas kedua hal di atas, kebahagiaan yang di rasakan pasti gak awet.

Bukannya rasa bahagia bertahan lama, yang timbul malah kepongahan belaka lantaran kita merasa sudah meninggalkan teman-teman yang semula selevel. Supaya kebahagiaan kita tak mudah menguap, maknai secara lebih mendalam. Misalnya, semua kerja keras kita selama ini ternyata diperhatikan oleh atasan sehingga ke depan kita tidak perlu khawatir dedikasi terhadap pekerjaan menjadi sia-sia.

Maknai pula kenaikan pangkat ini sebagai kesempatan buat kita belajar lebih banyak serta mengaplikasikan hasilnya. Kondisi finansial yang terdongkrak hendaknya juga dipandang sebagai kesempatan yang lebih besar buat kita berbagi pada sesama. Kian banyak, luas, serta mendalam makna yang ditangkap dari suatu kebahagiaan makin lama pula perasaan itu bertahan.

4. Jangan terlampau takut habis ini pasti datang kesedihan

5 Tips agar Bahagia Bertahan Lama meski Sumbernya Telah Berlalu

Roda kehidupan memang berputar sehingga baik kebahagiaan maupun kesedihan tidak berlangsung selamanya. Selalu ingat hal ini baik buat menyiapkan mental dan mencegah lupa diri ketika kita sangat bahagia. Namun, jangan pula terlalu cemas seakan-akan kebahagiaan itu bakal segera digantikan oleh kesedihan mendalam.

Membayangkannya saja pasti membuat kita seketika takut. Alih-alih bisa menikmati kebahagiaan saat ini, kita malah selalu waswas tentang apa yang bakal terjadi beberapa hari ke depan. Perputaran roda kehidupan umumnya gak langsung mengubah posisi atas menjadi bawah.

Dalam banyak kasus, penurunan terjadi cukup perlahan sepanjang kita mewaspadainya. Selalu ada kesempatan buat kita bersiap-siap sekalipun tidak bisa sepenuhnya menghindari masa sulit. Cegah rasa cemas berlebihan akan kesedihan yang bakal datang dan nikmati saja kebahagiaan hari ini secara bijaksana.

5. Penyebab kebahagiaan boleh berlalu, rasa syukur sepanjang masa

5 Tips agar Bahagia Bertahan Lama meski Sumbernya Telah Berlalu

Semua peristiwa yang memantik rasa bahagia kita tentu akhirnya berlalu. Contohnya, kebahagiaan kita ketika diterima bekerja. Dalam sekejap, waktu terjadinya pengumuman tersebut sudah terlewat. 

Hari berganti hari, rasa senang kita akan pekerjaan tersebut bisa kian menurun bahkan digantikan dengan ragam keluhan. Seperti kita sudah 1 atau 2 tahun bekerja, tetapi belum juga bisa mengumpulkan banyak uang. Juga belum berani mengambil cicilan rumah sehingga rasanya pekerjaan tersebut kurang menjanjikan untuk masa depan.

Rasa syukur kita yang mesti diperkuat ketika penyebab kebahagiaan sudah lama berlalu. Bersyukur karena setidaknya pekerjaan itu memberi kita penghasilan yang rutin. Ingat-ingat perubahan dari saat kita masih disokong penuh oleh orangtua menjadi mampu membiayai hidup sendiri walau masih banyak keinginan yang belum terpenuhi.

Bagaimana, tips agar bahagia bertahan lama sebenarnya gak butuh usaha keras, kan? Apabila rasa bahagia yang disebabkan oleh apa pun bisa bertahan lebih lama, baik sikap maupun cara berpikir kita juga menjadi lebih banyak positifnya. Kita tidak perlu mengingkari kesedihan saat hal-hal yang gak menyenangkan terjadi, tetapi kebahagiaan yang lama bersemayam dalam diri membuat kita lebih yakin mampu melaluinya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *