BERITA KESEHATAN

5 Jenis Nutrisi Penting untuk Tubuh Beserta Fungsinya!

5 Jenis Nutrisi Penting untuk Tubuh Beserta Fungsinya!

5 Jenis Nutrisi Penting untuk Tubuh Beserta Fungsinya!

JURAGANQQ LOUNGE

Menurut laporan dalam Journal Trends in Food Science and Technology, nutrisi merupakan faktor penentu yang signifikan dari kekebalan tubuh. Nutrisi juga di butuhkan oleh tubuh agar semua organ yang ada di dalam tubuh bisa berfungsi dengan baik.

Nutrisi banyak sekali macamnya, dan setiap jenis nutrisi memiliki fungsi yang berbeda-beda. Memang semua nutrisi penting untuk tubuh, tapi lima jenis nutrisi berikut ini lebih penting karena banyak memiliki fungsi yang sangat vital untuk tubuh. Apa saja jenis nutrisi beserta fungsinya? Yuk, simak bersama!

1. Zat besi

5 Jenis Nutrisi Penting untuk Tubuh Beserta Fungsinya!

Zat besi merupakan jenis mineral. Meskipun zat besi tersedia secara luas di dalam berbagai macam makanan, tetapi beberapa orang masih belum juga mencukupi jumlah harian yang di butuhkan oleh tubuh. Padahal zat besi mempunyai fungsi yang vital dan penting untuk tubuh.

Melansir EatRight, zat besi memiliki fungsi sebagai pembentukan hemoglobin, yaitu protein pada sel darah merah yang membawa oksigen dari paru-paru untuk diedarkan ke seluruh tubuh. Selain itu, mineral satu ini juga di butuhkan untuk kofaktor enzim, fungsi otak dan otot serta memperkuat sistem imunitas tubuh.

2. Vitamin D

5 Jenis Nutrisi Penting untuk Tubuh Beserta Fungsinya!

Tubuh manusia mendapatkan vitamin D dari sinar matahari dan dari makanan atau suplemen yang mengandung vitamin D. Vitamin D penting untuk menjaga kesehatan tulang dan gigi. Nutrisi ini juga memainkan banyak peran penting lainnya untuk tubuh.

Di kutip dari Medical News Today, vitamin D berfungsi mengatur atau mempercepat penyembuhan saat terjadi peradangan pada bagian tubuh tertentu, berfungsi untuk meningkatkan kekebalan tubuh, membantu menyerap mineral kalsium, serta membantu menjaga kadar mineral kalsium dan fosfor dalam darah. Kedua nutrisi tersebut di perlukan untuk mineralisasi tulang yang sehat.

3. Mineral kalium

5 Jenis Nutrisi Penting untuk Tubuh Beserta Fungsinya!

Kalium merupakan mineral yang jenisnya adalah elektrolit. Mineral ini dibutuhkan oleh tubuh agar organ yang ada di dalam tubuh bisa bekerja dengan baik. 5 Jenis Nutrisi Penting untuk Tubuh Beserta Fungsinya!

Dilansir MedlinePlus, mineral ini membantu saraf berfungsi dengan baik, membantu otot berkontraksi dan membantu detak jantung tetap stabil. Tidak hanya itu saja, mineral kalium juga membantu memindahkahkan nutrisi lainnya ke dalam sel dan berfungsi mengimbangi beberapa efek berbahaya dari mineral natrium pada tekanan darah.

4. Protein

5 Jenis Nutrisi Penting untuk Tubuh Beserta Fungsinya!

Protein merupakan jenis nutrisi asam amino yang baik untuk menunjang kesehatan. melakukan sebagian besar pekerjaannya di dalam sel dan jaringan. Melansir Healthline, protein memiliki fungsi untuk menumbuhkan sel, memelihara jaringan, serta pembawa pesan kimiawi yang membantu komunikasi antar sel, jaringan dan otak.

Protein juga berfungsi sebagai sistem penyangga yang membantu tubuh mempertahankan nilai pH yang tepat dari darah dan cairan tubuh lainnya. Fungsi penting lainnya dari protein yaitu membentuk antibodi untuk melindungi tubuh dari bakteri dan virus. Beberapa protein juga mengangkut nutrisi ke seluruh tubuh, dan sebagai sumber energi.

5. Lemak

5 Jenis Nutrisi Penting untuk Tubuh Beserta Fungsinya!

Lemak merupakan nutrisi yang diperoleh dari makanan untuk menjaga kesehatan secara keseluruhan. Seiring bertambahnya usia, tubuh memerlukan asupan lemak secara teratur.

Melansir Harvard T.H. Chan School of Public Health, lemak membantu memberikan energi untuk tubuh. Lemak juga memiliki fungsi untuk melindungi seluruh organ yang ada di dalam tubuh, mendukung pertumbuhan sel, menjaga kolesterol dan tekanan darah agar terkendali, serta membantu tubuh menyerap jenis nutrisi lainnya. 

Lima jenis nutrisi tersebut memiliki fungsi yang sangat penting untuk tubuh. Jaga asupan sehari-harinya, dan pola makan yang seimbang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *