5 Manfaat Beri Apresiasi Pasangan saat Dia Bikin Kamu Senang
BERITA VIRAL TIPS & TRICK

5 Manfaat Beri Apresiasi Pasangan saat Dia Bikin Kamu Senang

JURAGANQQ LOUNGE – 5 Manfaat Beri Apresiasi Pasangan saat Dia Bikin Kamu Senang

Apresiasi adalah penghargaan terhadap suatu kebaikan. Penerapannya dalam kehidupan asmara, ketika pasangan melakukan kebaikan yang memberikan efek bahagia untukmu, tindakannya layak diapresiasi. Sebab, ada upaya untuk meningkatkan keharmonisan dengan bikin kamu senang.

Sebagai seseorang yang menerima, maka rendah hatilah untuk membalas kebaikannya dengan menghargai dia. Penting untuk selalu diingat, jangan lupa beri Apresiasi Pasangan saat dia berhasil bikin kamu happy, berikut lima manfaatnya.

5 Manfaat Beri Apresiasi Pasangan saat Dia Bikin Kamu Senang

1. Hubungan cinta semakin menyenangkan

5 Manfaat Beri Apresiasi Pasangan saat Dia Bikin Kamu Senangilustrasi suasana kencan yang menyenangkan (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Hubungan cinta yang dijalani dengan sikap dewasa, hasilnya diiringi bahagia. Bagaimana caranya? Dengan selalu mengingat untuk membalas kebaikannya. Gak juga harus dengan tindakan serupa, seenggaknya kamu menghargainya dengan mengucapkan terima kasih.

Dua kata sederhana yang mudah diucapkan, tapi efeknya luar biasa untuk keharmonisan hubungan cinta yang dibina. Sekecil apa pun tindakan baiknya, jangan lupa memberi penghargaan balik untuknya.

2. Awet dan sehat sampai jangka panjang

5 Manfaat Beri Apresiasi Pasangan saat Dia Bikin Kamu Senangilustrasi hubungan yang berbahagia (pexels.com/Gustavo Fring)

Ingin hubungan asmara awet dan sehat hingga jangka panjang? Rajinlah merawatnya dengan salah satu cara sederhana yaitu memberi apresiasi setelah pasangan berbuat baik dengan tujuan bikin kamu senang. Jangan malah berpandangan bahwa sudah kewajiban pasangan untuk membahagiakanmu selama berhubungan.

Sehingga, bikin kamu lupa, bahkan mengabaikan tindakan menghargainya. Jangan memicu munculnya perasaan tersinggung di hatinya, karena kamu bersikap biasa terhadap usaha baiknya. Sebab, tindakan menghargai juga termasuk cara agar hubungan awet dan sehat sampai jangka panjang.

3. Menumbuhkan keyakinan bahwa pasangan memang tepat

5 Manfaat Beri Apresiasi Pasangan saat Dia Bikin Kamu Senang

Semakin pandai kamu memuji dan menghargai usaha pasangan yang bikin kamu senang, maka akan semakin tumbuh juga rasa yakinnya bahwa kamu adalah sosok pasangan yang tepat dan idaman baginya. Sehingga, ini akan meningkatkan motivasinya untuk sering melakukannya.

Semakin bahagia juga, kan kamunya? Seiring berjalannya waktu, kamu juga semakin yakin bahwa dia memang pilihan terbaik. Sama-sama yakin terhadap diri masing-masing, hubungan asmara akan jauh dari rasa saling curiga.

4. Jauh dari orang ketiga yang mengganggu hubungan

5 Manfaat Beri Apresiasi Pasangan saat Dia Bikin Kamu Senangilustrasi melirik perempuan lain (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Manfaat berikutnya, jika kamu gak lupa mengapresiasi pasangan yaitu, hubungan terselamatkan dari gangguan orang ketiga. Sekeras apa pun pihak ketiga menggoda, kamu dan pasangan gak akan menghiraukannya. Kemampuan saling menghargai ini dapat melindungi hubungan dari keretakan akibat gangguan pihak luar.

Sebab, dihargai memang menyenangkan sekali, kalian bisa semakin erat dan semangat dalam menjaga keutuhan hubungan. Maka, untuk mencegah masuknya orang ketiga, jangan mengabaikan pasangan saat berhasil bikin kamu bergembira. Jika kamu sering lupa, apabila ada orang lain yang lebih bisa menghargai dirinya, bisa-bisa pasangan berpaling ke dia.

5. Rasa sayang kalian akan semakin tulus

5 Manfaat Beri Apresiasi Pasangan saat Dia Bikin Kamu Senangilustrasi orang berpelukan (pexels.com/Vlada Karpovich)

Bagaimana rasanya jika ada teman yang selalu menghargaimu? Bersyukur dan senang pastinya. Sehingga, gak cuma menghargai kembali dirinya, tapi perasaan tulus dalam pertemanan juga ada untuknya. Sama halnya seperti hubungan percintaan. Semakin kamu rajin menghargai pasangan, apalagi dia sudah benar-benar bikin kamu bahagia, rasa sayang di hati kalian akan semakin tulus. Ketulusan juga mampu memuluskan jalan percintaan. Gak ada perasaan berharap ingin selalu mendapat imbalan yang sama. Namun, secara sendirinya, kamu dan pasangan akan punya inisiatif saling memberi dan menerima.

Hubungan asmara akan kian bahagia bagi kalian berdua, jika kamu dan pasangan menyadari betapa pentingnya tindakan memberi apresiasi. Apalagi setelah pasangan berbuat sesuatu dengan tujuan bikin kamu senang. Sekadar bilang terima kasih saja, mampu bikin dia merasakan kebahagiaan yang sama dengan apa yang kamu rasakan.

Jika kamu ingin pasangan terus melakukannya, gak perlu repot-repot memberikan kode yang ribet. Cukup dengan mengapresiasi karena itu adalah kunci bikin dia kian termotivasi. Namun, agar hubungan cinta berjalan dengan seimbang, lakukanlah hal yang sama.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *