BERITA KESEHATAN

5 Strategi untuk Menghadapi Tekanan Hidup

5 Strategi untuk Menghadapi Tekanan Hidup

5 Strategi untuk Menghadapi Tekanan Hidup

JURAGANQQ LOUNGE

Setiap orang pasti memiliki masalah dalam hidupnya. Tak jarang, beberapa orang menjadi stres atau bahkan tertekan karena masalah yang di hadapi terkesan terlalu berat. Oleh karena itu, kita membutuhkan kemampuan coping yang baik agar dapat terus bertahan bahkan pada situasi sulit sekalipun.

Simak strategi yang bisa kamu terapkan agar tetap waras menjalani kehidupan, yuk di simak!

1. Melakukan journaling

5 Strategi untuk Menghadapi Tekanan Hidup

Menulis dalam journaling bukan merupakan kegiatan menulis biasa, tetapi kegiatan menulis yang bertujuan untuk pengembangan diri. Kita dapat menuangkan segala emosi tanpa takut di-judge oleh orang lain. Kita juga bisa menuangkan ide-ide, pendapat, ataupun goals yang ingin di capai di masa depan.

Kalau kamu bingung cara memulainya, kamu bisa mengawali dengan pertanyaan “Hal apa yang sering membuat saya marah?” atau “Apa yang membuatmu senang?”. Kamu juga dapat mencari tahu lebih lanjut terkait tema-tema yang biasa dituliskan dalam journaling demi proses pengembangan diri.

2. Rekreasi ke alam bebas

5 Strategi untuk Menghadapi Tekanan Hidup

Jika kamu sedang penat, tidak ada salahnya mengambil waktu istirahat sejenak dan mengunjungi tempat wisata yang dikelilingi oleh alam bebas.

Berinteraksi dengan alam bebas berupa pegunungan, padang rumput, kebun bunga, pantai, dan sebagainya dapat meningkatkan fungsi kognitif seseorang. 5 Strategi untuk Menghadapi Tekanan Hidup

3. Bercerita ke orang terdekat

5 Strategi untuk Menghadapi Tekanan Hidup

Bagi beberapa orang, menulis sering kali merupakan hal yang tidak begitu menyenangkan dan melelahkan, sehingga journaling rasanya sulit untuk dilakukan. Jika kamu adalah tipe orang seperti ini, perasaan-perasaan melelahkan yang ada dalam dirimu bisa kamu keluarkan kepada kerabat terdekat yang kamu percaya. 

Bercerita kepada orang terdekat adalah salah satu cara untuk melepas energi negatif dan membangun energi positif agar kamu dapat kembali optimal dalam menjalani rutinitas. Namun, jangan lupa ya untuk menjadi pendengar yang aktif ketika temanmu juga sedang butuh untuk didengarkan!

4. Mendengarkan music atau podcast

5 Strategi untuk Menghadapi Tekanan Hidup

Saat ini, musik dan podcast sangat mudah untuk diakses di beragam platform, seperti Spotify, Joox, ataupun YouTube. Musik dan podcast dapat menjadi pelarianmu ketika kamu sedang dalam kondisi yang tidak stabil. 

Musik terbukti menjadi terapi untuk meningkatkan kesejahteraan psikologis seseorang, khususnya musik tempo lambat. Adapun podcast bisa kamu jadikan sebagai fasilitas untuk membangkitkan semangat karena di dalamnya ada banyak reminder hidup yang bermanfaat, seperti podcast menjadi manusia.

5. Kenali masalahmu dan cari solusinya

5 Strategi untuk Menghadapi Tekanan Hidup

Last but not least, masalah-masalah yang ada di dalam hidupmu tidak akan hilang dengan sendirinya. Ia akan terus menghantuimu sampai kamu mendapatkan jalan keluar atas permasalahan tersebut. Oleh karena itu, selain melakukan strategi-strategi di atas, kamu pun perlu memberikan perhatianmu pada masalah yang sedang kamu hadapi.

Kenali secara perlahan masalah-masalah tersebut, cari tahu asal muasal permasalahannya, siapa saja yang terlibat, apa kendalamu dalam menyelesaikannya, dan lain sebagainya. Pikirkan pula dampaknya bagi dirimu sendiri maupun orang lain di sekitar. Selanjutnya, pikirkanlah berbagai alternatif solusi yang dapat kamu lakukan dengan mempertimbangkan kemungkinan terburuk. Lalu pilihlah satu di antara banyaknya alternatif solusi itu yang menurutmu paling mungkin untuk dilakukan.

Ada ragam cara untuk menghadapi tekanan dan masalah, lima strategi di atas dapat kamu lakukan ketika menghadapi tekanan dalam hidup. Kalau saat ini sedang stres karena banyak tekanan, cobalah menerapkan strategi-strategi di atas. Kamu juga boleh membuat strategi sendiri yang menurutmu lebih efektif untuk dilakukan, yang penting jangan lari dari masalah, ya!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *