5 Hal Buruk Ini Bisa Terjadi saat Bertengkar dengan Pasangan
Juraganqq lounge – BandarQ Semua pasangan akan bertengkar karena nggak ada pasangan yang sempurna. Beradu argumentasi bukan berarti hubungan seseorang nggak sehat. Kadang pertengkaran bisa membuat hubungan semakin erat. Karena setiap orang akan memiliki perbedaan pemikiran. Ketika mereka sudah menjadi pasangan, tantangannya adalah bagaimana tetap bertahan dalam perbedaan. Penting juga adanya argumentasi untuk mengeluarkan pemikiran dan pendapatnya masing-masing.
1. Pergi di tengah konflik
Saat seseorang sudah sangat berbeda pendapat dan saling meninggikan ego mereka, biasanya emosi akan sangat menggebu-gebu. Salah satu dari mereka merasa sudah malas atau menyerah di tengah perdebatan. Seseorang akan lebih merasa frustrasi dan kesal kalau konfliknya belum terselesaikan. Kadang hal ini bisa terjadi karena banyak hal.
2. Mencoba buat keputusan besar di tengah konflik
Kalau konflik di antara kamu dan pasangan sudah mulai memanas dan kalian tahu sulit untuk membuat keputusan yang jelas ketika ego masih sama-sama tinggi. Lebih baik menahan diri dan tunggu sampai suasana menjadi lebih dingin. Karena ketika emosi seseorang sudah mulai memuncak, pikiran mereka nggak berjalan dengan benar.
3. Mengungkit masa lalu
Saat seseorang kehabisan kata atau bahkan hanya ingin menguatkan argumentasinya, seseorang akan berusaha mengungkit luka-luka lama. Permasalahan yang pernah terjadi dan juga sudah terselesaikan. Hal ini sangat nggak disarankan ketika kamu sedang berargumentasi dengan pasangan.
4. Lebih fokus merasa “benar” dan “menang” daripada mencari solusi
Agent poker – Ketika perdebatan seseorang sudah mulai memanas, biasanya mereka lupa kalau mereka ada sepasang tim yang harus saling membantu. Fokus biasanya teralihkan untuk bagaimana caranya memenangkan perdebatan atau merasa benar atas apa yang dia utarakan.
5. Nggak peduli kata-kata dan sikap yang bisa menyakiti pasangan
Perdebatan bisa berjalan semakin memanas ketika secara sadar atau nggak sadar cara penyampaian argumentasi yang dilakukan menyakiti pasanganmu. Sikap yang menyudutkan atau hal-hal yang buruk bisa memicu emosi pasangan sehingga bukannya mencari jalan keluar tapi malah saling menyudutkan satu sama lain.